CIREBON - Dalam pelaksanaan kegiatan Ops Pekat/Miras kali ini sasaran di Warung Sdr. TAUFAN termasuk Desa Palimanan Barat Kecamatan Gempol Kabupaten Cirebon. hasil dari Kegiatan tersebut yaitu mengamankan 8 Botol berbagai Jenis Miras. :
- 2 Botol Bier Angker.
- 3 Botol kecil Ciu.
- 1 Botol besar Ciu.
- 2 Botol Asoka.
Kapolsek Gempol Kompol MUNAWAN S.H., menyampaikan bahwa tidak hanya pada malam hari, pagi ini juga kita juga laksanakan Operasi pekat di lanjutkan operasi miras di toko/warung wilayah Kecamatan Palimanan maupun Kecamatan Gempol.
"Selain melaksanakan operasi pekat Polsek Gempol juga lakukan pemeriksaan sajam/senpi, miras maupun narkoba demi kenyamanan dan keamanan masyarakat" ucap Ipda SUBARNO selaku piket Pawas Polsek Gempol - Polresta Cirebon.
Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan Polsek Gempol merupakan arahan Kapolresta Cirebon Kombes Pol ARIF BUDIMAN S.Ik., M.H kepada para Kapolsek jajaran Polresta Cirebon agar benar-benar melaksanakan kegiatan tersebut dengan harapan situasi Kamtibmas Kabupaten Cirebon khususnya Polsek Gempol dalam keadaan aman dan kondusif.