CIREBON - Polsek Sumber Polresta Cirebon Polda Jabar memberikan pelayanan kepada masyarakat yang dimulai pada pagi hari, personil Polsek Sumber pada hari Rabu (2/8/2023) melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas pagi hari di pertigaan jl Ki Bagus Rangin termasuk Kel Watubelah Kec Sumber kabupaten Cirebon.
Dalam pelaksanaan kegiatan pengaturan lalu lintas pos pagi tersebut dilaksanakan mulai jam 06.30 wib s/d. 07.30 wib.
Baca juga:
Kapolsek Losari Polresta Cirebon Pimpin KRYD
|
Kapolsek Sumber Akp Yuliana.SAB., M.Si mengatakan Kegiatan pos pagi tersebut rutin dilaksanakan setiap pagi sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat, dimana dengan kehadiran anggota Polri pada titik titik rawan di jalan raya pada saat jam-jam sibuk di pagi hari membantu masyarakat dengan memperlancar arus lalu lintas di jalan raya.